Ditulis di blog Blockstream, bahwa Lightning Charge adalah satu bagian dari banyak elemen lain yang menjadi garapan Blockstream pada pengembangan sistem aplikasi micropayment bitcoin tersebut. Untuk c-lightning sendiri, disusun oleh seorang developer independent bernama Nadav Ivgi, yang kemudian bekerjasama dengan pihak Blockstream.Sistem aplikasi micropayment bitcoin dari blockstream ini nantinya akan dapat melakukan banyak fitur-fitur dasar dalam sistem pembayaran yang menggunakan bitcoin, terutama seperti konversi mata uang, invoice, streaming payment update, dan juga webhook yang banyak berfungsi untuk mengirim notifikasi otomatis.
Pihak blockstream bahkan meyakinkan diri, bahwa pengembangan sistem aplikasi micropayment itu bukanlah hanya teoritis semata. Blockstream sendiri bahkan telah merealisasikannya pada rilis Blockstream Store yang telah dibuka secara bersamaan. Namun meski sebagian besar barang yang dijual disana adalah barang sebenarnya, namun sampai sejauh ini toko online tersebut masih bersifat untuk ujicoba saja. Semoga Cepat Di Rilis Ya............
Berikut Demo Transaksi BITCOIN Ligtning Network